Mauricio Pochettino Resmi Jadi Pelatih Timnas Amerika Serikat

0
Mauricio Pochettino resmi menukangi tim nasional Amerika Serikat dan sudah menandatangani kontrak sampai tahun 2026.

Spekulasi soal masa depan Mauricio Pochettino menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, publik tentu penasaran dengan langkah apa yang akan dia ambil usai memutuskan untuk hengkang dari Chelsea.

Tak memerlukan waktu lama, Pochettino akhirnya memilih untuk menukangi tim nasional Amerika Serikat. Pelatih asal Argentina tersebut juga sudah menandatangani kontrak hingga tahun 2026.

Sebagai tambahan informasi, ditunjuknya Pochettino sebagai pelatih timnas AS membuat tim sepakbola pria dan wanita AS kini dilatih oleh mantan pelatih Chelsea, sebelumnya, USWNT sudah lebih dulu menunjuk mantan pelatih Chelsea Women, Emma Hayes.

Mauricio Pochettino akan menjalani partai debutnya bersama Christian Pulisic dkk saat mereka berhadapan dengan Panama, Oktober mendatang.

Leave a Reply