Luka Jovic Dicoret dari Skuad Liga Champions AC Milan
Luka Jovic tak masuk dalam skuad AC Milan di Liga Champions
Luka Jovic dikabarkan dicoret dari skuad AC Milan di Liga Champions, kabar ini memang belum dikonfirmasi pihak klub, namun Football Italia melaporkan jika sang pemain tidak masuk ke dalam skuad Paulo Fonseca.
Ini memang bukanlah hal yang mengejutkan, terlebih jika melihat Milan kini memiliki dua striker anyar, Alvaro Morata dan Tammy Abraham yang direkrut di hari terakhir bursa transfer.
AC Milan akan memulai perjalanannya di Liga Champions dengan melawan Liverpool pada 17 September mendatang. Mereka juga akan melawan Bayer Leverkusen, Club Brugge, Real Madrid, Slovan Bratislava, Red Star Belgrade, Girona dan Dinamo Zagreb.
Skuad AC Milan di Liga Champions 2024/25
Kiper: 16 Maignan, 42 Terracciano, 57 Sportiello.
Bek: 2 Calabria, 19 Theo Hernandez, 22 Emerson Royal, 23 Tomori, 28 Thiaw, 31 Pavlovic, 46 Gabbia.
Gelandang: 4 Bennacer, 8 Loftus-Cheek, 14 Reijnders, 29 Fofana, 80 Musah.
Penyerang : 7 Morata, 10 Leao, 11 Pulisic, 17 Okafor, 21 Chukwueze, 90 Abraham.
Daftar B: Lorenzo Torriani.