Indonesia U20 vs Maladewa U20: Perubahan Formasi yang Berjalan dengan Sempurna

0

Indra Sjafri selaku pelatih Indonesia U20, memutuskan untuk mengubah formasi dari 3-4-3 ke 3-5-2 saat hadapi Maladewa di babak kedua dan berakhir sempurna lantaran menang 4-0.

Timnas Indonesia, telah mengawali petulangannya di kualifikasi Piala Asia U20 saat hadapi Maladewa. Di laga tersebut, Garuda muda memang difavoritkan untuk bisa meraih tiga poin.

Akan tetapi, Indonesia dibuat frustrasi oleh Maladewa pada 45 menit pertama. Skuad asuhan Indra Sjafri, kesulitan untuk menembus sektor pertahanan mereka dan bahkan mampu memperlambat tempo permainan dari Jens Raven dan kawan-kawan.

Kesulitan untuk merobek gawang Maladewa, tim Garuda pun mengubah formasinya dari 3-4-3 ke 3-5-2. Alhasilnya pun fantastis, mereka mampu mencetak empat gol dari empat pemain berbeda (Aditya Warman, Figo Dennis, Toni Firmansyah dan Jens Ravens).

Selepas pertandingan itu, Indra Sjafri juga mengakui jika faktor kemenangan yang diraih oleh Indonesia adalah faktor perubahan formasi yang dilakukan olehnya.

“Pertama, tentu terima kasih ke perjuangan pemain, yang kedua ini pertandingan pertama kita yang saya lakoni yang dengan lawan yang seperti ada perbedaan kualitas tapi ini paling lama golnya biasanya di babak pertama ada gol,” ujar Indra dari situs resmi PSSI.

“Kita kalah orang di tengah dan di babak kedua kita ganti dengan 3-5-2 dan sirkulasi bola lebih cepat dan banyak peluang untuk bisa cetak gol. Tetapi tim pelatih tadi menggarisbawahi finishing kita masih belum maksimal,” tutupnya.

Selanjutnya, Indonesia akan hadapi Timor Leste pada hari Jumat (27/9).

Leave a Reply