Juventus Resmi Merekrut Teun Koopmeiners dari Atalanta
Juventus resmi mendatangkan Teun Koopmeiners dari Atalanta. Sang pemain sudah menandatangani kontrak sampai tahun 2029.
Spekulasi soal masa depan Teun Koopmeiners menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui, dirinya memang jadi salah satu pemain yang diincar Juventus.
Setelah menjalani proses negosiasi yang panjang dan cukup memakan waktu, Koopmeiners akhirnya resmi bergabung ke Juve dan sudah menandatangani kontrak sampai tahun 2029. Dirinya didatangkan dari Atalanta dengan harga 54 juta euro.
Setelah resmi menjadi bagian dari Juventus, pemain asal Belanda itu pun tak bisa menutupi rasa bahagianya. Koopmeiners juga bertekad untuk mempersembahkan banyak trofi bagi La Vecchia Signora.
“Saya berada di sini untuk memenangkan banyak trofi. Saya pun sudah memilih untuk menggunakan nomor punggung 8. itu adalah nomor yang sangat spesial untuk saya,” ujar Koopmeiners seperti dilaporkan Football Italia.
Teun Koopmeiners menjadi salah satu pemain kunci Atalanta di musim 2023/24 lalu, dirinya sukses tampil dalam 51 pertandingan dengan koleksi 15 gol dan tujuh assist.