Perisic Beri Peringatan Keras untuk PSV Sebelum Lawan Arsenal

Ivan Perisic memberikan peringatan keras untuk timnya PSV Eindhoven untuk meningkatkan kerja sama tim sebelum melawan Arsenal.
Kedua tim tersebut akan bertemu pada leg pertama babak 16 besar Champions League 2024-25, Rabu (5/3) dini hari WIB.
Perisic kesal dengan performa tim
Perisic kesal dengan performa dan kerja sama PSV setelah dua hasil buruk sebelum laga ini. Tim asuhan Peter Bosz ini kalah dua kali melawan Go Ahead Eagles di KNVB Beker dan Eredivisie.
“Kami bukan tim,” kata Perisic. “Kami tidak bermain dengan baik.”
“Kami seharusnya lebih menjadi tim, yang saat ini tidak kami lakukan. Kami tidak berjuang untuk satu sama lain dan itu membuat saya marah.”
Baca juga
Timber Tegaskan Arsenal Masih Termotivasi di Champions League
“Kami harus segera mengubahnya. Kami harus memberikan segalanya hingga akhir musim, karena ini masih jauh dari kata selesai.”
“Mengapa kami tidak menjadi satu tim? Kami sudah membicarakannya. Kami menciptakan cukup banyak peluang dan mencetak cukup banyak gol, tetapi tanpa bola kami harus bermain lebih baik. Kami harus berjuang dan berlari untuk satu sama lain.”
Bosz sebut PSV alami penurunan
Bosz juga mengungkapkan hal serupa soal penurunan PSV pada musim ini. PSV yang merupakan juara bertahan di liga Belanda, saat ini tertinggal delapan poin dari Ajax dalam perebutan gelar juara Eredivisie.
“Ada banyak hal kecil yang sekarang menghalangi Anda untuk menang, tetapi hal-hal kecil itu penting,” kata Bosz.
“Saya memahami bahwa kemunduran PSV sekarang menjadi berita yang lebih besar daripada pertandingan yang akan kami mainkan melawan Arsenal besok, tetapi itu sangat memalukan bagi para penggemar sepak bola.”
“Kami termasuk di antara 16 tim terbaik di Eropa. Sungguh mengesankan bahwa kami ada di sini.”