Man City Buang Keunggulan Dua Gol Saat Kalah 4-2 dari PSG

0

Manchester City membuang keunggulan dua gol saat kalah 2-4 dari Paris Saint-Germain pada pekan ketujuh babak grup Champions League, Kamis (23/1) dini hari WIB.

Bermain sebagai tim tamu, City berhasil unggul dua gol via Jack Grealish dan Erling Haaland. Lalu PSG membalas lewat gol Ousmane Dembele, Bradley Barcola, Joao Neves, dan Goncalo Ramos.

Grealish dan Haaland bawa City unggul

City kesulitan untuk mengontrol permainan sepanjang babak kedua. Namun skuad Pep Guardiola masih memiliki peluang lewat Kevin De Bruyne dan Savinho.

Tak lama usai jeda, Grealish yang masuk dari bangku cadangan berhasil membuka skor. Disusul dengan gol Haaland tak lama kemudian.

Gol cepat PSG balikkan kedudukan

PSG lalu bangki lewat dua gol cepat Dembele dan Barcola. Sundulan Neves kemudian membalikkan situasi.

Drama terjadi di akhir laga di mana gol Ramos sempat dianulir karena offside. Setelah diperiksa VAR, penyerang asal Portugal tersebut tidak dalam posisi offside.

Kekalahan ini membuat City terlempar ke posisi 25. Juara Champions League 2023 ini harus memenangkan laga terakhir melawan Club Brugge untuk lolos ke fase gugur melalui jalur playoff.

Leave a Reply