Paulo Fonseca Kritik Performa AC Milan Saat Kalah dari Liverpool

0

Paulo Fonseca kritik performa AC Milan saat kalah dari Liverpool di Liga Champions.

AC Milan gagal memanfaatkan status sebagai tuan rumah dan harus menanggung malu di hadapan pendukung sendiri saat menjamu Liverpool di partai perdana Liga Champions yang berlangsung di San Siro, Rabu (18/9) dinihari WIB.

Christian Pulisic membuka keunggulan lewat gol cepatnya di menit ketiga, namun The Reds akhirnya menang 3-1 usai membalas lewat Ibrahima Konate, Virgil van Dijk dan Dominik Szoboszlai.

Seusai pertandingan, pelatih Milan, Paulo Fonseca pun langsung memberikan komentarnya, sang pelatih merasa kecewa dan menilai jika timnya memang tampil buruk selepas unggul lewat gol Christian Pulisic.

“Kami bermain melawan Liverpool, yang merupakan tim yang sangat besar. Ya, Milan mengawali laga dengan sangat baik, entah itu bertahan atau menyerang, lalu tim kemudian kebobolan dua kali dari situasi bola mati, itu tentu mengubah jalannya pertandingan,” ujar Fonseca seperti dilaporkan Goal.

“Kami kehilangan keseimbangan mental karena tim terlihat sangat tidak percaya diri, kami gagal mewujudkan rencana yang sebenarnya sudah kami siapkan di sesi latihan. Saya mengatakan pada para pemain bahwa mereka tidak bisa melakukan kesalahan semacam itu,” tambahnya.

Inkonsistensi sepertinya memang menjadi permasalahan AC Milan di musim 2024/25, di kompetisi domestik, mereka juga masih tertahan di posisi ke-10.

Leave a Reply